Welcome to my Blog, King's Ardent! Follow/Comment/Share
Era digital gak bisa dipungkiri membuat berbagai hal lebih cepat dan mudah, mau jalan kemana tinggal panggil ojol, mau pesan makan delivery aja, mau nonton tinggal buka Netflix.
Tapi, di satu sisi derasnya informasi dan banyaknya pilihan juga bikin kita jatuh dalam fenomena paradox & paralysis of choices yang mana jadi susah untuk menentukan sebuah pilihan.
Bak pendaki gunung, yang bingung mau menikmati gunung yang mana karena banyaknya pilihan dan komentar dari pendaki lain, belum lagi rekomendasi jalur track pendakian dan camp area.
Baca Juga : Pola Berpikir Paradoks
Lalu apa saja mindset untuk membantumu dapat membuat sebuah keputusan di tengah paradoks ini?
1. Self awareness & clarity
Beberapa tahun yang lalu, temen gue, seorang peraih medali perak olimpiade, pernah bilang kalau kita gak bisa bikin kemajuan mau kemana, kalau kita belum bisa menyelesaikan urusan dengan diri sendiri.
Brendon Burchard dalam bukunya High Performance Habit, menegaskan juga pentingnya punya sebuah kejelasan dan tujuan, bak membawa sebuah map dan kompas sebelum masuk dalam hutan.
2. Control the monkey mind
Gak bisa dipungkiri bahwa kita punya masa lalu dan berharap pada masa depan yang baik, tapi jangan lupa bahwa kita juga hidup dan harus bisa focus di masa sekarang.
Jangan biarkan pikiranmu bergerak tak berarah bagaikan monyet yang bergelantungan dari pohon ke pohon. Fokuskan dan upayakan apa yang bisa dikerjakan hari ini.
Dan kebayang gak, kalau kamu bisa mengenali dirimu lebih baik, dan lebih dalam, maka kamu bisa membuat keputusan yang lebih baik ditengah banyaknya pilihan dan distraksi yang ada, setuju gak?
Baca Juga : Ketika Perempuan Sudah Sayang
Comments
Post a Comment